Menu
Kelas Ekonomika

EARNING PERSISTENCE (KETAHANAN/KEBERLANJUTAN LABA)


Ø  Diartikan sebagai daya tahan laba yang berkaitan erat dengan stabilitas, prediksi, keragaman, dan tren laba. Analisis penilaian ekuitas berfokus pada laba dalam menghitung nilai perusahaan.
Ø  Dalam melakukan analisis ekuitas, laba harus dipisahkan antara elemen yang stabil, normal, dan terus-menerus dengan elemen acak, tidak tentu, tidak biasa dan tidak berulang.
Ø  Sumber informasi  ini yaitu:

  1. Laporan laba rugi
  2. Laporan keuangan lainnya dan catatan atas laporan keuangan
  3. Management Discussion and Anaysis
Penyusunan Ulang Laba dan Komponen Laba
Penyusunan ulang bertujuan untuk membuat klasifikasi laba yang lebih relevan untuk analisis. Contoh dari penyusunan ulang ini adalah menghilangkan pengaruh pajak, memisahkan beban-beban diskresi, dan menghilangkan efek pajak pada pendapatan anak perusahaan yang belum terkonsolidasi.
Penyesuaian Laba dan Komponen Laba
Setelah disusun ulang, laba kemudian disesuaikan berdasarkan prinsip dan estimasi akuntansi sehingga dapat dibandingkan.
Faktor Penentu Ketahanan Laba
Setelah menyusun ulang dan menyesuaikan laba, selanjutnya analist harus menentukan faktor-faktor penentu ketahanan laba. Faktor-faktor yang potensial antara lain:
Ø  manajemen laba
Ø  keragaman laba
Ø  tren laba
Ø  insentif kepada manajemen

Tren dan Ketahanan Laba
Tren laba dapat dinilai dengan metode statistik. Tren laba dapat dijadikan alat untuk mengetahui kinerja perusahaan saat ini dan masa depan. Tren laba juga dapat dijadikan sebagai alat untuk  menilai kualitas manejemen karena berkaitan erat dengan manajemen laba.
Majemen dan Ketahanan Laba
Manajemen laba adalah perlakuaan akuntansi terhadap laba dengan cara melaporkan laba yang tidak mecerminkan kondisi perusahaan yang sesungguhnya namun masih menggunakan prinsip pelaporan akuntansi yang dapat diterima. Beberapa bentuk manajemen laba yang harus diwaspadai mencakup:
Ø  Perubahan metode atau asumsi akuntansi
Ø  Menghapus keuntungan dan kerugian luar biasa dan tidak biasa
Ø  Big bath, mengakui beban periode masa depan pada masa kini jika kinerja periode masa kini sangat buruk. Praktik ini melepaskan beban masa depan dari laba masa depan sehingga pada masa depan kinerja perusahaan akan terlihat mengalami perbaikan yang signifikan.
Ø  Penurunan nilai, misalnya penurunan nilai aset operasi seperti pabrik dan peralatan dan aktiva tak berwujud seperti goodwill saat hasil operasi sedang buruk·
Ø  Penentuan waktu pengakuan pendapatan dan beban.
Insentif Manejemen dan Ketahanan Laba
Analis harus mengetahui bahwa terdapat hubungan yang erat antara manajemen laba dengan insentif yang diterima oleh manajemen. Manajemen akan selalu membuat kinerja perusahaan yang tercermin dalam tren laba terlihat bagus.
Pos Laba yang Berulang dan Sementara
Penyusunan ulang dan penyesuaian laba untuk analisis ekuitas bergantung pada pemisahaan komponen laba yang stabil dan tetap dengan komponen laba acak yang bersifat sementara. Penilaian ketahanan laba sangat penting dalam penentuan kekuatan laba. Peramalan laba juga bergantung pada ketahanan laba.
Analisis dan Interpretasi Pos Sementara
Tujuan analisis dan interpretasi pos luar biasa adalah:
Ø  Menentukan item yang bersifat sementara, tidak biasa, bukan pos operasi, atau tidak berulang.
Ø  Menentukan penyesuaian yang diperlukan untuk evaluasi maupun peramalan laba.

Menentukan Ketahanan (Sifat Sementara)
Independensi manajemen dalam melaporkan laba perlu diperhatikan karena adanya insentif. Untuk tujuan ini komponen laba dibagi dalam dua kategori besar: operasi yang tidakberulang dan nonoperasi yang tidak berulang.
1.      Keuntungan dan kerugian aktivitas operasi yang tidak berulang
Analisis keuntungan dan kerugian operasi yang tidak berulang harus mengakui sifat jarang terjadi dan pola berulangnya. Biasanya termasuk ke dalam pedapatan operasi.
2.      Keuntungan dan kerugian aktivitas non-operasi yang tidak berulang
Pos ini tidak berulang dan tidak dapat diprediksi dan terjadi diluar operasi normal. Dikecualikan dari laba operasi dalam satu tahun dan merupakan bagian dari kinerja jangka panjang perusahaan.

No comments

ruang diskusi: